Minggu, 10 Januari 2016

Tugas 5 Pengantar Bisnis: Manajemen Keuangan Perusahaan

Manajemen Keuangan Perusahaan 


   Sekarang ini dalam menjalankan suatu perusahaan diperlukan manajemen keuangan. Manajemen keuangan perusahaan menurut Liefman adalah usaha untuk menyediakan uang dan menggunakan uang untuk mendapat atau memperoleh aktiva. Secara umum manajemen keuangan perusahaan, yaitu segala kegiatan atau aktivitas perusahaan dalam rangka penggunaan serta pengalokasian dana perusahaan dengan efisien. Dalam rangka penggunaan dan pengalokasian dana, dibutuhkan seorang manajer keuangan untuk mengelola nya. Seorang manajer keuangan dalam suatu perusahaan harus mengetahui bagaimana mengelola segala unsur dan segi kalangan. Hal ini wajib dilakukan karena keuangan merupakan salah satu fungsi penting dalam mencapai tujuan perusahaan.
   Selain itu, seorang manajer keuangan harus mampu memahami arus peredaran uang naik eksternal maupun internal. Tanggung jawabnya mencakup berbagai aspek pengembangan yang vital secara keseluruhan dalam perusahaan. Aspek pengembangan itu antara lain, meyakinkan catatan-catatan keuangan secara cermat, menyajikan laporan keuangan, dan mengelola posisi kas perusahaan. Penjelasan tersebut dapat dikatakan manajemen keuangan memiliki tujuan. Demodoran (1997:10) mengatakan bahwa, manajemen keuangan memiliki tujuan dan fungsi untuk memaksimalkan kesejahteraan pemilik perusahaan.
   Tujuan tersebut dapat diartikan apabila suatu saat perusahaan dijual, maka harganya dapat ditetapkan setinggi mungkin. Manajemen keuangan perusahaan selain memiliki tujuan juga memiliki fungsi. Fungsi manajemen keuangan dapat dirinci ke dalam tiga bentuk kebijakan perusahaan, yaitu keputusan investasi, keputusan pendanaan, dan kebijakan deviden. Ketiga fungsi manajemen keuangan harus dipertimbangkan yang membawa dampak sinergis terhadap harga saham perusahaan di pasar. Kesimpulannya jika manajemen keuangan perusahaan semua bisa terstruktur dengan baik, maka itulah yang disebut dengan manajemen perusahaan yang baik.


Daftar Pustaka
Harmono.2011.Manajemen Keuangan.Jakarta: PT. Bumi Aksara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar